Jenis Kosmetik yang Dapat Menimbulkan Jerawat. Munculnya jerawat, tak semata-mata karena faktor hormonal, pola makan atau kebersihan wajah yang tak terjaga. Namun juga bisa dikarenakan penggunaan atau pemilihan jenis produk kosmetik yang tak tepat.
Lantas, cara penggunaan atau jenis produk kosmetik apa saja yang dapat memicu munculnya jerawat? berikut penjelasannya.
1. Hindari lotion dan tabir surya yang mengandung Lanolin sintetis, yang merupakan zat yang sangat comedogenic (memicu atau menyebabkan komedo).
2. Gunakan gel rambut, hair spray dan produk penataan rambut lainnya secukupnya dan upayakan untuk tidak mengenai wajah. Mengapa? Karena produk perawatan rambut ini mengandung alkohol dan minyak, yang bisa meicu jerawat. Jangan lupa untuk menutup wajah Anda ketika menggunakan produk tersebut.
3. Hindari lotion atau krim yang beraroma wangi, karena dapat menyebabkan alergi kulit dan jerawat.
4. Gunakan krim mata secukupnya saja, hanya jika benar-benar diperlukan. Krim ini umumnya lebih tebal dari pelembab biasa. Banyak atau sering menggunakan krim mata dapat memicu munculnya jerawat.
5. Sebisa mungkin hindari atau minimalkan penggunaan lipstik glossy dan lip balm. Kedua produk kosmetik ini memiliki konsentrasi zat comedogenic yang lebih tinggi dari lipstik biasa.
6. Gunakan eye shadow dan loose powder seminim mungkin, karena umumnya lebih tebal dan comedogenic ketimbang bedak tabur. Kedua jenis kosmetik ini juga menyebabkan munculnya jerawat.
7. Hindari eye shadow yang mengandung shimmer. Partikel mika di dalamnya dapat menyebabkan penyumbatan pori-pori wajah Anda.
8. Hindari menggunakan produk kosmetik yang sudah kedaluwarsa.
9. Hindari menggunakan sabun wangi untuk mencuci wajah. Gunakan pembersih wajah yang ringan atau minimal cuci wajah 2-3 kali sehari untuk menjaga kebersihan wajah. Jangan menggosok wajah Anda terlalu kuat, karena justru akan menimbulkan iritasi dan infeksi yang memicu jerawat.
10. Hindari melakukan facial dengan menggunakan krim yang berat, karena justru akan memicu iritasi dan infeksi penyebab jearawat.
- Bibir Palsu, Prodak Kecantikan Ini Dapat Mengurangi Keriput di Wajah
- Bahaya di Balik Produk Kecantikan
0 comments:
Post a Comment