Pria Makan Daging Terlihat Lebih Maskulin?

Sunday, December 2, 2012



Pria Makan Daging Terlihat Lebih Maskulin? Banyak orang berpendapat bahwa apa yang Anda makan menimbulkan persepsi tersendiri di mata orang lain. Contohnya, pria yang makan daging akan terkesan lebih maskulin daripada pria yang makan sayuran.



Berdasarkan studi yang diterbitkan dalam Journal of Consumer Research, para peneliti menemukan bahwa orang mengasosiasikan daging dengan maskulinitas meskipun kebiasaan makan daging berbahaya bagi kesehatan. Selain itu, pria yang selalu makan sayur cenderung terlihat lemah dan kurang menarik.



"Semua pria Amerika merasa bahwa pria yang makan daging merah akan lebih terlihat kuat, macho dan maskulin. Sedangkan pria yang makan sayuran dan kacang-kacangan yang faktanya bagus untuk kesuburan, terlihat lemah dan kurang macho," kata salah satu peneliti seperti dilansir abcnews, Selasa (22/5).


Daging Merah

Para peneliti melakukan serangkaian penelitian mengenai opini masyarakat yang terkait dengan makanan. Peneliti menemukan bahwa orang-orang dari budaya Barat biasanya menghubungkan kejantanan dengan banyak makan daging, contohnya steak.



Peneliti juga menemukan bahwa pria yang makan daging terkait dengan kata-kata yang lebih maskulin dan pemakan daging dianggap lebih macho daripada pria yang menghindari atau tidak makan daging.



Mungkin kaitan tersebut berasal dari pikiran akan kekuatan dalam otot dan daging yang dimakannya. Atau mungkin juga anggapan tersebut berasal dari kegiatan memeperoleh daging dengan cara yang macho seperti berburu. Apapun alasannya, studi ini menemukan bahwa pria tampaknya merasa tidak nyaman ketika harus memilih makan jamur dibanding daging.



Risiko kesehatan yang berhubungan dengan konsumsi daging menjadi semakin jelas. Satu studi menemukan bahwa makan satu porsi daging merah setiap hari dikaitkan dengan peningkatan risiko kematian dini.



"Masyarakat yang menganggap makan daging tampak lebih macho dan makan sayuran tampak lemah merupakan pola pikir masyarakat yang kuno. Sekarang ini, banyak atlet profesional yang memiliki pola makan sehat dengan selalu makan sayuran," kata Dr. Ulka Agarwal, kepala Physicians Committee for Responsible Medicine.



Menurut Agarwal, cara mudah untuk memulai diet sayuran adalah dengan menghindari makan daging selama satu hari hingga seminggu. Makan sayuran tidak akan membuat Anda terlihat lemah karena badan akan lebih sehat dan jarang sakit.




0 comments:

Post a Comment