Daftar Pemain Terbaik Piala Eropa 2012

Monday, July 2, 2012




Iniesta pemain terbaik Piala Eropa 2012. Pemain tengah Spanyol, Andres Iniesta, ditetapkan sebagai pemain terbaik Piala Eropa 2012 oleh UEFA.



Nama pemain Barcelona berusia 28 tahun ini dipilih komite teknis setelah membantu Spanyol mengalahkan Italia 4-0 di babak final hari Minggu (1/7).



"Memilih Iniesta mengirim pesan kreativitas, sepak bola yang tajam, dan kerendahan hati," kata Andy Roxburgh, direktur teknis UEFA.


Iniesta

Spanyol memiliki 10 pemain yang masuk dalam daftar 23 pemain terbaik. Kapten timnas Inggris Steven Gerrard juga termasuk dalam daftar tersebut.



"Gerrard bermain cemerlang dan menunjukkan kepemimpinan yang hebat di lapangan," tambah Roxburgh.



Iniesta, yang mencetak satu-satu gol dalam babak final Piala Dunia 2010 melawan Belanda, diturunkan pelatih Vicente del Bosque di setiap pertandingan Spanyol di Piala Eropa 2012.



Pemain terbaik FIFA

Namanya juga masuk tim terbaik pilihan UEFA dan FIFA di Piala Eropa 2008 dan Piala Dunia 2010 di mana Spanyol menjadi juara.



Peran kunci ia tunjukkan pula ketika bermain untuk klub.



Dalam empat tahun terakhir ia membantu Barcelona dua kali menjuarai Liga Champions dan tiga gelar juara di liga domestik.



Daftar lengkap tim impian Piala Eropa 2012 pilihan UEFA:

Penjaga gawang: Gianluigi Buffon (Italia), Iker Casillas (Spanyol), Manuel Neuer (Jerman)



Pemain belakang: Gerard Pique (Spanyol), Fabio Coentrao (Portugal), Philipp Lahm (Jerman), Pepe (Portugal), Sergio Ramos (Spanyol), Jordi Alba (Spanyol)



Pemain tengah: Daniele De Rossi (Italia), Steven Gerrard (Inggris), Xavi (Spanyol), Andres Iniesta (Spanyol), Sami Khedira (Jerman), Sergio Busquets (Spanyol), Mesut Ozil (Jerman), Andrea Pirlo (Italia), Xabi Alonso (Spanyol)



Pemain depan: Mario Balotelli (Italia), Cesc Fabregas (Spanyol), Cristiano Ronaldo (Portugal), Zlatan Ibrahimovic (Swedia), David Silva (Spanyol)



0 comments:

Post a Comment